-->

Facebook Didenda Brasil Rp 22 Miliar karena Kebocoran Data


Dikutip dari Detik.com - Jakarta - Buntut dari skandal Cambridge Analytica rupanya masih mengikuti Facebook. Perusahaan media sosial tersebut baru saja didenda Kementerian Kehakiman Brasil sebesar 6,6 juta Reais (Rp 22 miliar) karena penyalahgunaan data pengguna.

Dilansir detikINET dari Reuters, Rabu (1/1/2020) denda tersebut dijatuhkan setelah investigasi terhadap jatuhnya data milik 443.000 pengguna Facebook kepada pengembang aplikasi bernama 'This Is Your Digital Life'.

Jumlah tersebut merupakan sebagian dari data milik 87 pengguna Facebook yang disalahgunakan oleh firma konsultasi politik, Cambridge Analytica. Kementerian Kehakiman Brasil mengatakan data tersebut digunakan untuk tujuan yang dipertanyakan.

Pemerintah Brasil mengatakan raksasa media sosial tersebut gagal menyediakan informasi yang cukup kepada pengguananya terkait pengaturan privasi, terutama yang terkait dengan data dari 'teman' dan 'temannya teman'.

Kementerian Kehakiman Brasil langsung meluncurkan investigasi ini setelah munculnya laporan di media tentang penyalahgunaan data pengguna Facebook oleh Cambridge Analytica yang terkuak pada tahun 2018.

Facebook pun mengomentari putusan denda ini. Dalam keterangan resminya, Facebook mengatakan mereka akan memikirkan langkah hukumnya terkait kasus tersebut.

"Kami fokus untuk melindungi privasi pengguna," kata Facebook, menambahkan bahwa mereka telah membuat perubahan yang mengatasi informasi yang bisa diakses oleh pengembang aplikasi.

Ini merupakan denda kesekian yang harus dibayar oleh Facebook gara-gara kasus Cambridge Analytica. Sebelumnya mereka dijatuhi denda sebesar 500 ribu Poundsterling (Rp 9,1 miliar) oleh pemerintah Inggris dan denda sebesar USD 5 miliar (Rp 69,2 triliun) oleh pemerintah Amerika Serikat.

0 Response to "Facebook Didenda Brasil Rp 22 Miliar karena Kebocoran Data"

Post a Comment

Dilarang komentar tentang SARA, judi, pornografi dan provokasi. Serta komen yang tidak menyinggung mengenai postingan, semisal : nice post, dsb.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel